“Desain Komunikasi Visual UISI mendidik putra/putri Bapak/Ibu untuk menyeimbangkan kemampuan penguasaan teori desain (pengetahuan) dengan penguasaan alat/software (keterampilan), sehingga dapat lulus sebagai desainer yang bisa memberi pengaruh, menjadi penggerak, pelopor, insan kreatif, dalam menghadapi permasalahan sosial, lingkungan, dan budaya.”
“Menjadi Program Studi Desain Komunikasi Visual yang unggul dalam mengembangkan budaya rupa Indonesia dan creativepreneurship, inovatif, berkualitas tinggi, berdaya-saing internasional serta didukung praktik-praktik terbaik industri”
Menyelenggarakan pendidikan tinggi (pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat) luang lingkup desain visual komunikatif yang inovatif, berkualitas tinggi dan berdaya saing internasional serta relevan dengan kebutuhan masyarakat, bisnis dan industri;
Membentuk sivitas akademika yang amanah, beretika, berorientasi pada kemajuan, menjunjung tinggi budaya berbagi pengetahuan, menjadikan ilmu desain sebagai bagian dari pemecahan masalah, memiliki wawasan kuat terhadap unsur budaya rupa Indonesia, dan tanggap terhadap perkembangan teknologi yang bersinergis dengan dunia desain visual komunikatif, ilmu pengetahuan, manajerial desain, serta lingkungan;
Menghasilkan lulusan yang berbudi luhur, berwawasan internasional, menjunjung kearifan lokal, profesional dan berdaya saing tinggi, berjiwa kewirausahaan, serta menjadi creativepreneur unggul;
Mengembangkan jejaring kerjasama dengan dunia pendidikan dan industri, lembaga keprofesian, pemerintah dan swasta, komunitas desain serta pelaku industri kreatif dalam skala lokal maupun dunia untuk meningkatkan kualitas dan relevansi penyelenggaran pendidikan tinggi
Menyelenggarakan tata kelola pendidikan tinggi yang profesional, akuntabel, dan senantiasa menegakkan citra institusi dengan dukungan teknologi informasi dan komunikasi;
Mengembangkan sarana dan prasarana pendidikan tinggi yang efisien dan ramah lingkungan serta mendukung penciptaan iklim akademik internasional maupun berkarya cipta.